Gus Ipul Resmikan Pondok Lansia dan Mushola Al-Bishri

berita | 11/10/2015

Peresmian Gedung Pondok Lansia dan Mushola Al-Bishri Yayasan Panti Asuhan An-Nuur Kota Kediri dilaksanakan pada hari Minggu (11/10). Pondok lansia dan Mushola diresmikan langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Syaifullah Yusuf atau yang lebih akrab disapa Gus Ipul. Peresmian juga dihadiri oleh Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar, Wakil Walikota Kediri Hj.Lilik Muhibbah, Forkopimda, Pengurus Yayasan NU An-Nuur dan FKUB Kota Kediri.

Dalam sambutannya Abdullah Abu Bakar memberikan apresiasi kepada seluruh pengurus atas dibangunnya pondok lansia dan Mushola secara gotong royong. “Kami sudah koordinasi dengan provinsi mengenai media untuk menganggulangi masalah sosial,” ujar Mas Abu.

“Saya berharap pemerintah bisa bersinergi dengan seluruh elemen untuk mengatasi berbagai masalah sosial yang ada. Menjadi penting apabila masalah sosial kita atasi bersama-sama,” harap Mas Abu.

Sementara itu Gus Ipul mengatakan bahwa jumlah lansia semakin meningkat selaras dengan peningkatan kesejahteraan hidup masyarakat. “Usia harapan hidup semakin tinggi, berarti lansia juga semakin banyak,” ujar Gus Ipul dalam sambutannya.

Gus Ipul juga menyarankan bagi para lansia agar waktu yang tersisa harus tetap produktif. “Itu sebabnya pondok lansia sangat penting. Para lansia dapat melakukan berbagai kegiatan yang bermanfaat di pondok lansia ini,” jelas Gus Ipul.

Gus Ipul juga menambahkan harus adanya kepedulian dan fasilitas khusus untuk para lansia. Karena memang lansia membutuhkan perhatian khusus.

Peresmian pondok lansia dan Mushola ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Syaifullah Yusuf.